Semarak HUT RI ke-79, Pemuda Tamalatea Cup III Gandeng Disdukcapil Jeneponto Perekaman KTP-el Cetak di Tempat

    Semarak HUT RI ke-79, Pemuda Tamalatea Cup III Gandeng Disdukcapil Jeneponto Perekaman KTP-el Cetak di Tempat
    Pemuda Tamalatea CUP III gandeng Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Jeneponto dalam rangkaian menyemarakkan Hari Ulang Tahun (HUT) kemerdekaan Republik Indonesia (RI) yang ke-79 (foto: Indonesiasatu-Syamsir).

    JENEPONTO, SULSEL - Pemuda Tamalatea CUP III gandeng Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Jeneponto dalam rangkaian menyemarakkan Hari Ulang Tahun (HUT) kemerdekaan Republik Indonesia (RI) yang ke-79.

    Keterlibatan Disdukcapil Jeneponto dalam kegiatan tersebut, yakni melakukan perekaman KTP-el dan pembuatan aktivitasi Indetitas Kependudukan Digital (IKD), bertempat di Tribun Lapangan sepak bola Tanetea, Kelurahan Bontotangnga, Kecamatan Tamalatea, Jeneponto, Sabtu (10/8/2024).

    Edhy Subarga selaku inisiator pelaksana kegiatan Pemuda Tamalatea CUP III ini, menyampaikan ucapan terimakasih dan apresiasinya kepada pihak Disdukcapil Jeneponto atas kerjasama dan kolaborasinya untuk melakukan perekaman KTP-el dan juga pembuatan aplikasi Indentitas Kependudukan Digital (IKD).

    Dikatakan Edhy, hal ini bertujaan untuk membantu dan lebih memudahkan masyarakat bagi yang belum mempunyai Administrasi kependudukan (Adiminduk). Apalagi, beberapa bulan kedepan Kabupaten Jeneponto bakal menggelar pesta demokrasi Pemilihan kepala daerah (Pilkada).

    "Alhamdulillah, hari ini ada sekitar 63 warga diberbagai Desa/kelurahan yang sudah melakukan perekaman KTP-el langsung dicetakan di tempat, termasuk pergantian KTP-el yang sudah tidak layak pakai (rusak). Warga juga disuruh donwload aplikasi IKD, " uncap Edhy sapaannya kepada Indonesiasatu.co.id.

    Adanya perekaman KTP-el dari Tim REWATA (Rekam Cetak Warga Sampai Tuntas) Disdukcapil Jeneponto, warga sangat antusias hingga mendapat respon positif oleh semua kalangan masyarakat.

    "Saya lihat warga sangat antusias sekali melakukan perekaman KTP, selain warga Tamalatea ada juga dari Kecamatan Bangkala, Binamu dan Bontoramba, " jelasnya.

    Di tempat yang sama, Kepala Bidang (Kabid) Pengelolaan Informasi Administrasi Kependudukan, Ahmad Affandy menambahkan, bahwa pihaknya telah mendapat undangan khusus dari pemuda Tamalatea untuk perekaman dan pencetakan KTPel dalam rangkaian menyemarakkan HUT kemerdekaan RI yang ke-79 ini.

    "Alhamdulillah, hari ini sebanyak 61 warga yang sudah perekaman KTP elektronik dan itu langsung kita cetakkan KTPnya di tempat, " katanya.

    Selain itu, kata dia, Disdukcapil juga membuat aktivitasi IKD yang sewaktu-waktu bisa digunakan oleh masyarakat untuk mobile.

    "Jadi misalnya di lembaga emigrasi, di bandara dan di bank itu bisa dilihat KTP elektroniknya melalui kode indentitas digital ini, " ucapnya.

    Dijelaskan, bahwa IKD berbasis digital ini lebih kepada memudahkan masyarakat dalam hal identitas kependudukan. IKD ini juga merupakan presentasi KTP elektronik yang dikemas dalam bentuk digital.

    "Jadi selain ada fisiknya ada juga dalam bentuk digital, " jelasnya.

    Affandy menambahkan bahwa Disdukcapil Jeneponto selain melakukan pelayanan rutin di kantor, pihaknya juga sudah menyasar 113 Desa/Kelurahan melakukan perekaman KTP-el melalui Tim REWATA.

    "Jadi keegiatan sehari-hari Tim REWATA sampai saat ini kita sudah memasuki kecamatan yang ke 6 dari 11 Kecamatan yang ada di Jeneponto, " tambahnya (*).

    Muh. Andhi Syam

    Muh. Andhi Syam

    Artikel Sebelumnya

    Pastikan Pilkada Damai, PD IWO dan AJJ Kolaborasi...

    Artikel Berikutnya

    Semarak HUT RI ke-79, Pemuda Tamalatea CUP...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Sukses Gelar Debat Publik Pertama, Ketua KPU Jeneponto: Beda Pilihan Hal yang Wajar karena Perbedaan Adalah Rahmat Tuhan
    Debat Publik Kedua di Makassar, Paslon Bupati Jeneponto Paris dan Islam Tampil Totalitas Paparkan Visi - Misi
    Sebanyak 1092 Pantarlih Serentak Gelar Apel Siaga di 11 Kecamatan, Begini Harapan KPU Jeneponto
    Permudah Masyarakat dapat Adminduk, Disdukcapil Jeneponto Sasar Semua Kecamatan Lakukan Pelayanan
    Usai Pelantikan 40 Anggota DPRD Jeneponto, Pj Bupati Sebut Tancap Gas, Ada PR Besar yang Menanti
    Bupati Iksan Iskandar akan Hadiri Pengukuhan dan Pelantikan KKT di Sulteng, Intip Jadwalnya
    Cabup dan Cawabup Saling Menguat, Paslon Bupati Paris-Islam Diprediksi Menang di Pilkada Jeneponto
    Tak Menunggu Lama, Resmob Polres Jeneponto Ringkus 3 Pelaku Pencurian Kuda di Barangdasi
    25 Ribu Pendukung PASMI Hadiri Pengukuhan di Bangkala, Simpatisan Pastikan Paris - Islam Unggul di Bangkala Induk dan Barat
    Sambut HUT RI ke-78, Wabup Jeneponto Buka Lomba Display Bupati CUP Drum Band Tingkat Kabupaten
    KPU Jeneponto Gelar Debat Publik Pertama di Hotel Four Ponit Makassar, 4 Paslon Cabup dan Cawabup Tampil Memukau
    Selama Libur Lebaran, Pj Bupati Jeneponto Pastikan Semua Aktivitas Pelayanan Tetap Jalan
    Selamat, Pj Bupati Junaedi Bakri Serahkan SK kepada 287 PPPK Lingkup Pemerintahan Jeneponto
    Ikut Prihatin, IMM dan LAZISMU Jeneponto Salurkan Bantuan Sembako kepada Korban Kebakaran di Balla Rompo
    Gelar Pleno, NasDem Usung Paris Yasir Berpasangan Muh Islam Iksandar di Pilkada Jeneponto

    Ikuti Kami